YAYASAN MUTIARA SURGA

Pembagian Bantuan Pangan/Sembako Warga Sekitar Masjid At-Tahuid,Cimanglid Gg.Purnama, Tamansari-Bogor

Bagikan :

Di saat waktu maghrib menjelang, tim yamusa bergegas menyiapkan paket bantuan dan segera bergerak untuk membagikan paket bantuan pangan tersebut kepada masyarakat. Pembagian ini letaknya tak jauh dari markas yamusa berada, yaitu kepada masyarakat yang berada di Kp. Nyalindung, ds. Sukamantri, kec. Tamansari, kab. Bogor, dan tempat pembagian paket bantuan tersebut tim yamusa mengambil di tempat yang lebih berkah, yaitu di masjid At-Tauhid, yang letaknya tak jauh dari lingkungan masyarakat sekitar. Pada kesempatan kali ini tim yamusa membagikan paket bantuan pangan sebanyak 70 karton. Mereka yang mendapatkan paket bantuan tersebut adalah orang-orang yang tergolong ke dalam dhuafa dan anak yatim. Beberapa bahan pangan yang ada di dalam paket tersebut di antaranya adalah beras, gula, minyak goreng, kecap, garam, teh, dan mie instan. Ke 7 item bahan pangan tersebut disesuaikan dengan persediaan dana yang ada pada tim yamusa, dan tim yamusa berusaha semaksimal mungkin agar dalam pembagian paket bantuan pangan tersebut para penerima bantuan menerima paket dengan isi yang sama jumlahnya. Pada kesempatan tersebut, yang tepatnya terjadi pada hari Jum’at tanggal 9 Mei 2014, seluruh tim yamusa alhamdulillah berkesempatan dapat membagikan paket bantuan tersebut kepada masyarakat. Acara yang dimulai pada pukul 19.00 WIB ini diawali dengan pemberian tausiyah, hal ini tiada lain agar bertambah keberkahan dari Alloh SWT baik kepada tim yamusa maupun kepada masyarakat penerima bantuan. Dan kali ini diawali oleh tausiyah yang disampaikan Al-Ustadz Imam Ja’far selaku ketua divisi Program Yamusa. Beliau memberikan tausiyah dengan inti bahwa kehidupan di dunia ini segala sesuatunya yang kita dapatkan adalah pemberian atau rizki dari Alloh SWT, dan rizki tersebut harus senantiasa kita syukuri, karena pada hakikatnya rizki yang kita syukuri itu akan Alloh tambahkan rizkinya, dan juga keberkahannya pun senantiasa akan bertambah, yang hal ini akan dirasakan oleh orang yang menerima rizki tersebut maupun orang yang berada di sekitarnya yaitu keluarga. Setelah tausiyah selesai, kemudian saat-saat yang dinantikan pun tiba, yaitu pembagian paket bantuan pangan kepada warga masyarakat yang sudah berkumpul di masjid At-Tauhid, pembagian dimulai dari bapak-bapak kemudian dilanjutkan dengan ibu-ibu yang tergolong dhuafa dan setelah itu anak-anak yatim. Setelah pembagian tersebut selesai, tim yamusa segera kembali ke markas untuk merapikan kembali bahan pangan dan peralatan yang telah dipergunakan, dan juga sedikit sharing mengenai hal apa saja yang menjadi kekurangan dalam acara tersebut. Sungguh, tiada kebahagiaan pada hari itu bagi tim yamusa selain melihat mereka para penerima paket bantuan merasa senang dan tersenyum, para penerima paket bantuan pulang dengan senang hati membawa paket bantuan, dan tim yamusa pun pulang dengan senang hati karena membawa kebahagiaan bisa berbagi dengan sesama. Semoga paket bantuan yang diberikan dapat bermanfaat dan menuai keberkahan dari Alloh SWT sang pemberi rizki, dan juga tak lupa tim yamusa mengucapkan terimakasih kepada para donatur yang telah menitipkan bantuannya kepada yamusa untuk diberikan kepada mereka yang membutuhkan, semoga Alloh menambah keberkahan atas harta yang diinfakkan dan melipatgankannya baik di dunia maupun di akhirat sebagai pemberat timbangan amal kebaikan. Amin… [vc_row][vc_column width=”1/1″][vc_gallery type=”image_grid” interval=”5″ images=”482,498,499,509,500,508,501,502,503,507,504,505,506″ onclick=”link_image” custom_links_target=”_self” img_size=”280×187″][/vc_column][/vc_row]

Download E-Book Panduan Ramadhan

Categories